Alhamdulillah SMPIQU Al Bahjah Kuningan Mendapatkan Akreditasi “A”
Sabtu (11/01/2025) SMPIQu Al Bahjah Kuningan mendapatkan akreditasi A berdasarkan SK Ketua Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, Dan Pendidikan Menengah Nomor : 049/BAN-PDM/SK/2025.
Ust Apip selaku kepala sekolah SMPIQU Al Bahjah Kuningan sangat bersyukur karena telah mendapatkan pencapaian yang membanggakan buah dari kerja keras dan komitmen. Ia berterima kasih kepada para wali santri, para sesepuh, guru, staf dan para santri atas keberhasilan tersebut.
Ia berpandangan bahwa akreditasi tersebut merupakan bukti nyata bahwa sekolah SMPIQU Al Bahjah Kuningan berkomitmen memberikan pendidikan yang berkualitas dan terbaik.
Harapannya semoga pencapaian tersebut menjadi pemicu terhadap kualitas pendidikan yang diberikan serta semakin maju, mampu melahirkan generasi Qur’ani yang cerdas, berakhlak mulia, siap menghadapi tantangan masa depan dan terus bisa berkarya dan memberikan yang terbaik untuk anak bangsa