Majelis Al Bahjah Kuningan Bersama Ust. Fadli Azis | Masjid Syiarul Islam Kuningan
Ringkasan Tausiyah :
Alhamdulillah saat ini kita tergolong hadir di majelis mulia, ini tanda Allah sayang kepada kita, siapa yang dikehendaki oleh Allah maka akan difahamkan ilmu agama. tanda amal diterima oleh Allah adalah bertambahnya dalam melakukan kebaikan.
Tanda Allah memberikan keberkahan kepada kita adalah adanya ketenangan dalam hidup, kehidupan yang kita jalani kalau bentuknya musibah di sabari, kalau bahagia di syukuri, kehidupan yang baik adalah kehidupan yang diberkahi oleh Allah.
Jika ingin mendapatkan keberkahan, harus ada usaha dzahir. Contohnya ingin mendidik anak, mendidik istri, mengingatkan suami, harus ada upaya mengajak yang maksimal. Jangan putus asa karena kita punya Allah yang maha membalikan hati.
Kita selaku orang Islam hendaknya mempercayai adanya keberkahan, yang ingin mengharapkan keberkahan maka gunakan segala sesuatu untuk Allah.
Diantara faktor yang menghalangi keberkahan :
- Jauh dari ulama
. Ulama yang mengarahkan kehidupan kita sesuai syariat Allah
. Jauh dari majelis - Konsumsi makanan harom
. Yang mengkonsumsi makanan harom akan menggerakkan tubuhnya untuk bermaksiat
. Ketika susah untuk melakukan kebaikan, boleh jadi karena mengkonsumsi makanan harom
. Mengkonsumsi makanan harom bisa membuat hati mati - Durhaka kepada orang tua
. Semua hukuman akan ditunda, tapi dosa durhaka kepada orang tua akan didahulukan di dunia
. Hati-hati durhaka kepada orang tua secara halus
. Orang yang durhaka kepada orang tua menjadikan kehidupan suram