Bancakan Kersana Hadirkan Penjual Kelinci Lokal dan Hias
Bila melewati wilayah Kersana baik dari arah Ciledug atau Ketanggungan diwaktu sore anda akan disuguhkan dengan hiburan pasar malam atau masyarakat kersana menyebutnya bancakan yang berlangsung selama 1 bulan dari awal mei.
Istilah bancakan ini sudah muncul dari dulu jamannya masih ada PG.Tersana Baru dikersana. ketika muncul Bancakan ini menandakan Panen Raya Tebu dimulai tapi kondisi saat sekarang jauh berbeda, PG.Tersana Baru sudah tutup tidak ada aktifitas kegiatan lagi soal panen tebu. Akan tetapi yang tidak akan hilang istilah Bancakan ini.
Namun ada hal yang menarik ditempat tersebut yaitu ada penjual kelinci baik hias maupun lokal. Pemilik dari penjual tersebut bernama Koko dari Lembang, Bandung dimana dirinya mengaku sudah 20 tahunan menjual kelinci dan sempat alih profesi menjadi penjual sayur.