Musik & Lagu Dalam Pandangan Cinta Buya Yahya Bagi Para Musisi Tanah Air Indonesia
Malam puncak Bazar Expo dalam rangkaian acara Maulid dan Silaturahmi Akbar Satu Hati Di Al Bahjah Cirebon dihadiri oleh para musisi yang hijrah dan terus mengajak umat pada syair lagu dan musik yang mengingatkan pada nilai dakwah serta perjuangan Rasulillah SAW. Malam puncak tersebut diisi oleh Nasyid Cirebon Vocassalam, Egi Edcoustic, Nino Mandala dan Sunu Vocalis Matta Band. Lagu dan Musik dalam pandangan cinta Buya Yahya pengasuh LPD Al-Bahjah untuk semua musisi tanah air.