Sensasi Ngopi di Cafe and Resto OAK’S bersama KPPA Al-Bahjah

Hey Sahabat…! Masih suka ngopikan…? Biasanya kopi hitam atau kopi tarik Malaka…??? Sensasi dan Pilihan Rasa itu adalah hak anda…!

Yuuuu simak dan siapkan segelas kopi biar nikmat rasanya…
Yaah, Sabtu 25 Muharram 1442 H atau 12 September 2020 kita ngopi bareng KPPA.

Ngopi kali ini Ngobrolin Positif dan Inovatif bersama Pengusaha Profesional Al BAHJAH.
Dari tempat yang sangat cucok bener untuk kaulamuda generasi Millenial dan pasti tidak asing ditelinga kita OAK’S Cafe& Resto nuansa kenyataan serta inspiratif untuk berdiskusi di tempat istimewa ini.

OAK’S Cafe&Resto yang berlokasi dijalan Ahmad Yani Nomer 190 Majalengka, merupakan pilihan paling top yang diusulkan oleh team Komunitas Pengusaha Profesional Al BAHJAH.

Dari tempat ini terungkap rasa kopi yang berbeda dengan tempat cafe lainnya. Yang paling signifikan serta sangat berbeda adalah menghadirkan Zoom Meeting bersama Pengasuh LPD Al BAHJAH Cirebon yaitu Buya Yahya. Pada kesempatan istimewa tersebut Buya Yahya membuka acara Ngopi dengan mengingatkan semangat perjuangan untuk mensejahterakan umat dari hasil usaha yang dibangun serta sambung hati dalam setiap peluang usaha agar terciptanya keberkahan serta kemajuan dengan ikut andil dari segala perjuangan membentuk kaderisasi Da’i penyambung dakwah Lisan Baginda Nabi Muhammad SAW.

Para peserta yang hadir di OAK’S Cafe dan Resto di masa Pandemi COVID-19 ini sangat mematuhi serta mengikuti protokol kesehatan, yaitu menjaga jarak, menggunakan masker.

Obrolan Pasitif ini dimulai sejak pukul sembilan pagi hingga selesai. Dihadiri pula ketua Umum Yayasan LPD Al BAHJAH Cirebon Abah Syeft Abu Hanifah. Nampak terasa pula suasana sejak dimulai hingga selesai begitu komunikatif dan saling mengedukasi serta memberikan wawasan satu sama lain dari peserta yang hadir.

Ngopi yang bernuansa kan serius tapi santai (sersan) sering terselip canda tawa dari para peserta untuk menyegarkan suasana kekeluargaan.

Banyak manfaat serta tukar pendapat setiap masing masing peserta sehingga nampak dalam pandangan mata keharmonisan, kekeluargaan dan kekompakan membangun ekonomi umat untuk menyongsong kebangkitan ekonomi dimasa Pandemi seperti saat ini. Terbukti ngopi bareng KPPA juga sangat diminati tidak hanya pengusaha Muslim se Indonesia namun juga turut serta hadir Mualaf dan bergabung dengan KPPA tujuannya memajukan perekonomian dan pembangunan LPD Al BAHJAH Indonesia.

Ingat Ngopi Ingat ngobrol positif dan inovatif bersama KPPA

Semangat selalu pengusaha Muslim Indonesia mari bangkit ekonomi umat dimasa Pandemi COVID-19 Bersama Komunitas Pengusaha Profesional Al BAHJAH

Klik

× Ada yang dapat kami bantu?